Keep Strong and Save
Setelah sarapan ia melanjutkan perjalanan kembali. Lari dengan ritme yang sama kembali ia lakukan. Rata-rata setengah jam berlari dan setengah jam beristirahat. Begitu seterusnya. Hal ini ia lakukan untuk menghindari cidera dan juga menjaga stamina.
Bila sebagian besar orang pada hari ini pergi mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) untuk memberikan suaranya pada pemilihan anggota legislatif, maka Iwan tetap memompa semangatnya untuk bisa bertahan berlari. Dan menjelang siang hari pun Iwan tiba di Ciasem.
Sekitar pukul 3 sore Iwan mengirimkan sms, "sebelum jam 3 cuaca berubah mendung. Gw bergegas lari. Nyari kilometer. Kira-kira dapet 3 km. Sekarang hujang gede. Gw neduh di warung kanan jalan. Karena mendung gw sengaja lari di kanan demi keamanan."
Malam hari ini Iwan menumpang nginap di sebuah masjid, sekitar 4km sebelum Pamanukan. Ia tidak memaksakan diri untuk mencapai Pamanukan karena hari telah gelap dan cuaca gerimis. Bagi Iwan berlari dalam gelap dan gerimis cukup berbahaya.
Diceritakan kembali oleh Kuwat Slamet
No comments:
Post a Comment