Wednesday, April 27, 2016

Day 24 Bersepeda Keliling Pulau Kalimantan 2016

Day 24, Rabu, 27 April 2016 (Etape V, Tanjung Selor - Samarinda: 598 km)
Rute Perjalanan
Rute real hingga hari ke-24
Tadi malam Iwan akhirnya lebih memilih menginap di kantor Radar Tarakan di Bulungan Tanjung Selor daripada di mushola kantor Kodim Tanjung Selor.
Tentu saja, di kantor Radar tersebut ia pasti akan lebih nyaman dan aman. Bagi Iwan, tidur di mana saja, ia selalu merasa nyaman. Namun, ia juga membutuhkan keamanan bagi sepeda dan peralatan perjalanan lainnya.
Bersama Mas Dedi, Kabiro Radar Tarakan
Di kantor Radar Tarakan di Tanjung Selor
Di salah satu sudut kantor Radar Tarakan
Pagi ini Iwan akan melanjutkan perjalanannya kembali. Rute etape kali ini adalah Tanjung Selor - Samarinda yang jaraknya sekitar 590 kilometer. Untuk hari ini, ia menargetkan bisa tiba di Berau. Info yang ia terima dari salah seorang temannya, Devin, jalan menuju Berau akan dipenuhi dengan tanjakan-tanjakan yang aduhai....

Pukul 16.29 waktu setempat Iwan mengabarkan melalui sebuah pesan singkat bahwa ia telah tiba di Berau, Kalimantan Timur. Menurutnya jalan dari Tanjung Selor menuju Berau benar-benar merupakan jalur penyiksaan bagi peseda. Tanjakan-tanjakannya benar-benar tidak waras!  Sepanjang jalan pun berupa hutan nan sepi. Jarak rumah penduduk pun cukup berjauhan.

Malam ini Iwan dapat beristirahat dengan nyaman karena ia diberikan fasilitas menginap di Hotel Kartika oleh Mas Jauhari.
Di BSCC, foto kiriman Mas Jauhari
Bersama Mas Jauhari di Berau Kalimantar Timur
Jalan Berkelok dan Naik Turun, Tanjung Kelor - Berau
Dikisahkan oleh Kuwat Slamet

No comments: